Iskandar Zulkarnain,Keagungannya diberikan dari yang Maha Agung

Pertama mohon maaf kalau tulisan ini mengundang banyak kontroversi..namun semata-mata saya menulis tulisan ini atas kekaguman saya pada Iskandar zulkarnain yang menguasai Timur dan barat seadil-adilnya seorang raja,berdasarkan berbagai sumber yang saya cari,termasuk dari film Alexander.

mohon bantuannya memberi masukan untuk tulisan ini.

“Siapa yang aniaya, akan kami siksa dan dikembalikan kepada Tuhan agar Tuhan memberi siksa yang lebih hebat lagi. Adapun orang-orang yang saleh dan baik, akan kami lindungi serta diberi ganjaran-ganjaran dan kepadanya kami hanya akan perintahkan kewajiban-kewajiban yang ringan saja.”

Kata-kata tersebut berasal dari mulut sang penguasa eropa yang sejarah hidupnya,kelakuannya,kepercayaannya,menjadi pro dan kontra lebih dari 2300 tahun setelah sepeninggalnya iskandar zulkarnain,atau Alexander zulkarnain,atau yang kerap kita kenal dengan nama Alexander the great.

Alexander dilahirkan di Macedonia,tahun 356 sebelum masehi beliau lahir sebagai seorang pangeran yang akan meneruskan kekuasaan ayahnya Raja Philip II,
Alexander dididik dengan pendidikan terbaik,dilatih oleh guru-guru terbaik dan dikaruniai bakat terbaik,sebagai ilmuan,panglima,pangeran,dan pemimpin yang baik.

tersebutlah nama salah seorang pemikir terkenal pada zaman itu Aristoteles sebagai salah satu guru dari Alexander,pada usianya yang masih muda Alexander mengikuti pertemuan-pertemuan politik antar para raja dan bangsawan,kecerdasannya mengundang rasa iri serta kekaguman para raja.

keberaniannya ditempa oleh cerita tentang keberanian Achiles yang berasal dari buku iliad pemberian dari gurunya Aristoteles,Achiles nama seorang pejuang yang diceritakan begitu gagah berani dan kuatnya menimbulkan efek positif bagi Alexander muda.

pada usianya yang ke 20 ayahnya Raja Philip II meninggal dunia karena terbunuh oleh beberapa orang yang tidak menyukainya,saat itulah Alexander diangkat menjadi seorang raja,mewarisi kekayaan Macedonia,serta mewarisi kekuasaan sebagai pemimpin tertinggi.

"Sehingga, apabila dia sampai di tempat terbenam
Matahari, didapatinya matahari itu terbenam dalam mata
air yang berlumpur hitam. Di sana didapatinya satu
kaum. Kami berkata : Hai, Zul'karnain, adakalanya
engkau siksa (kaum yang kafir itu) atau engkau
perlihatkan kepada mereka kebaikan..."
(Surah al-Kahfi 18 ayat 86)

Alexander zulkarnain,diceritakan dalam Al-quran yang tiada keraguan didalamnya,sebagai seorang yang mengemban tugas menegakkan Kebenaran,beliau mengemban tugas tersebut dan mulai bergerak dengan cara memperluas kekuasaan macedonia,pertama-tama dia menyerbu daerah yang sekarang dikenal sebagai bulgaria dan rumania.

Pada zaman itu dikenal kebengisan tentara Imperium persia,tentara yang tidak mengampuni anak-anak,orang tua maupun wanita,kekuasaan Imperium persia antara lain membentang dari Selat Dardanella sampai ke India.

Tahun 334 sebelum masehi,Alexander memulai penyerbuan ke wilayah-wilayah Asia menyebrangi laut Marmoa mendarat di daerah Asia kecil atau sekarang Turki.

kemenangan demi kemenangan setelah kemenangan pertama di sungai Granicus tidak membuat Alexander
melupakan tugas utamanya,setelah berbagai penaklukan beliau tidak mengizinkan perbudakan melainkan membuat kesepakatan dengan menghormati kepercayaan bangsa-bangsa yang ditaklukannya,bahkan dalam beberapa versi diceritakan Alexander menikahi salah seorang dari bangsa yang ditaklukannya.

Antara Iskandar zulkarnain dengan Yajud dan Majud.

Dikisahkan,saat Iskandar menuju Armenia melewati Persia dan Azerbaijan,dia menemui bangsa yang hidup diantara dua gunung,bangsa tersebut terlihat hidup dalam ketakutan,kegelisahan,seakan setiap harinya adalah ketakutan,Iskandar tidak memahami bahasa yang digunakan bangsa tersebut,akhirnya Iskandar mengerti alasan ketakutan bangsa tersebut,adalah dikarnakan bangsa tersebut tinggal berdampingan dengan bangsa Yajud dan Majud,Bangsa yang kejam,menghancurkan segala yang mereka lewati,membunuh siapa yang mereka temui.

Iskandar meminta bahan-bahan dari bangsa yang hidup diantara dua gunung tersebut,untuk membuat tembok yang tidak bisa di tembus oleh siapapun,oleh apapun.

“tembok ini adalah anugrah dari tuhanku,hanya tuhankulah yang dapat menembusnya dengan izinnya”

Bangsa yang hidup diantara dua gunung tersebut berterimakasih pada Iskandar serta memberikannya upah,namun Iskandar berkata

“saya menghargai pemberian dari kalian,namun saya tidak mengharapkannya,adalah rahmat tuhan saya yang telah memberikan saya segalanya”

Setelah Iskandar Zulkarnain dapat menaklukkan negeri-negeri lainnya ditimur, barat, diutara dan diselatan, maka kerajaannya kini
meliputi: Moroko, Rom, Yunani, Mesir, Persia dan India, sehingga merupakan sebuah kerajaan yang amat luas, yang belum pernah terjadi sebelumnya, dimana penduduknya kini hidup dengan aman
tenteram dan makmur.
Cita-cita Iskandar Zulkarnain telah dapat dicapainya, berkat pertolongan Allah, kerana dia selalu berlindung diri kepadaNya. Tetapi sayang setelah Iskandar Zulkarnain meninggal dunia, kerajaan
yang besar dan bahagia itu menjadi berpecah-belah, kerana perebutan kekuasaan para pengikutnya yang ditinggalkannya.
Iskandar Zulkarnain yang bererti raja Timur dan Barat, telah dapat mempersatukan kerajaan Timur dengan kerajaan Barat, menjadi suatu kerajaan yang adil dan makmur, berkat ilmu dan pengetahuannya, serta berkat dasar ketuhanan yang selalu dipegangnya teguh dalam mendirikan kerajaan besar itu.
Cita-cita Iskandar Zulkarnain yang suci murni dan maha besar itu, untuk sementara telah dilanggar oleh manusia yang berkuasa sesudahnya. Tetapi pada saatnya nanti cita-cita ini akan menjelma
lagi serta menjadi kenyataan, sehingga akan berdiri nanti sebuah negara yang terdiri atas Timur dan Barat, yang adil dan makmur.
Kita sedang menunggu berdirinya negera itu, menunggu-nunggu kedatangan Iskandar Zulkarnain abad keduapuluh.

“beliau adalah raja yang agung,yang merendahkan keagungannya dibawah naungan keagungan yang Esa..beliau adalah raja yang agung,yang keagungannya anugrah dari yang maha agung..beliau adalah raja yang bijaksana,yang kebijaksanaannya adalah amanah dari yang kuasa”

Dari berbagai sumber,dirangkum kembali oleh Theshieldoftheworld

~ oleh theshieldoftheworld pada Mei 21, 2008.

64 Tanggapan to “Iskandar Zulkarnain,Keagungannya diberikan dari yang Maha Agung”

  1. asli,, tiap rangkaian katanya punya makna,, bener2 bisa mempengaruhi orang untuk merasakan kekaguman yang sama…

  2. iskandar agung adalah contoh berkuasanya seorang raja di masa lalu, sementara bangsa-bangsa yang ditaklukannya adalah bangsa-bangsa yang saat ini dikenal memiliki kebudayaan tinggi. penaklukan suatu wilayah bisa menghasilkan peradaban kebudayaan pada wilayah tersebut. by the way, saya kok nggak mudeng dengan tulisan tentang aleksander agung di atas. itu loh tentang hubungannya dengan aristoteles dan kisahnya di alquran. gimana, nih?

  3. “Iskandar Zulkarnain yang bererti raja Timur dan Barat”, menurut hemat kami “zulqarnain” mempunyai makna “yang memiliki dua tanduk” (Arab), sebab beliau selalu mengenakan baju besi yang mempunyai tutup kepala menyerupai dua tanduk.Atau mungkin juga bisa bermakna dua “qarn” kekuasaan baik di timur maupun di barat yang pada era modern kita kenal istilah blok barat dan timur.

  4. mau nanya, disebutkan di atas bahwa saat Iskandar menuju Armenia melewati Persia dan Azerbaijan,dia menemui bangsa yang hidup diantara dua gunung, bangsa tersebut tinggal berdampingan dengan bangsa Yajud dan Majud,Bangsa yang kejam,menghancurkan segala yang mereka lewati,membunuh siapa yang mereka temui.
    Nah, jadi bangsa Yajud dan Majud itu kalo versi skr disitu bangsa apa ya? makasih

  5. Assalamualaikum wr.wb..

    pertama makasih buat semua yang kirim comment,saya tidak bisa menjawab dengan baik pertanyaan2 yang disampein temen2,jadi minta maaf ya,hehehe

    Yajud dan Majud itu bangsa yang ada waktu zaman si Iskandar Agung,ada beberapa penafsiran yang bilang Yajud dan Majud akan menjadi pengikut dajjal sebelum hari kiamat,entah bangsa apa Yajud dan Majud sekarang..hanya Allah yang tahu..

  6. Rujukan terbaik tentang Iskandar Zulkarnanin(I.Z) ini adalah dari sumber Al-Quran Ul-Karim.kerana di situ ada cerita yang tepat mengenai dirinya.Sememangnya I.Z ini seorang manusia agung yang tidak mampu ditandingi sesiapa melainkan Muhammad s.a.w,Bahkan teman baik kepada i.z ini adalah malaikat maut.nah,bayangkan malaikat maut mahu bersahabat dengannya..dapat digambarkan betapa cemerlangnya manusia ini.agak malang sekali tiada sebarang peninggalan kota di sekitar dunia yang dapat mengaitkan tentang kehadiranya walau dikhabarkan dia telah sampai di india melalui kempen peperanganya.nah,seperkara lagi perlu ditegaskan,jgn mudah terperdaya dgn istilah barat tentang alexander ini kerana pada meraka dia seorang gay..(sila rujuk majalah Mastika cetakan kumpulan Utusan malaysia)saya sendiri tak pasti jilid yang keberapa.melalui pembacaan saya dikatakan makan manusia ini turut disyaki terdapat di india.

  7. maaf jika tersalah.Nyatanya, iskandar zulkarnain (yg diceritakan dalam alquran) BUKAN Alexander The Great..

  8. Info ini sangat penting bagiku tentang iskandar agung. Akan aku cari lagi sbnerny siapakan beliau, kok ada kaitany dgn al quran, jadi menarik dech

  9. berjuang demi allah s.w.t.

  10. MAHA SUCI ALLAH DENGAN SEGALA FIRMAN DAN KEAGUNGAN NYA,,,TUHAN DI LAGIT DAN BUMI,,,DAN YG MENGUASAI HARI PEMBALASA.

  11. lihat saja dalam surah al kahfi, cerita ini juga di terangkan dalam al quran mengenai yakjud makjud dan zul qurnain.

  12. Zulkarnain dan Alexander adalah orang yang berbeza

    • betul..alexander menurut sejarahnya adalah seorang gay, penyembah banyak tuhan, dan meninggal akibat party yang berlebihan di usia 33th..ga cocok dengan apa yang dijelaskan di Al-Quran

  13. Zulkarnain ialah Cirus yang Agung dari Parsi.

  14. ass wr wb.

    salam kenal all para blogger, ini situs yang bagus n artikelnya bagus2 pula.

    nama saya prince MuhAHmmaD abdullah aliskandar Izulkandarizul jr bin MaHrDani abdullah hassan(al sayyid)

    dari bahasan di atas, saya mencari beberapa artikel tentang al-iskandar zulkarnain agung, yaā€™juj n majuj, imam mahdi as, n kekhalifahan.

    ada satu hadist mutawattir dari rasulallah saw tentang iskandar zulkarnain n imam mahdi:

    ā€ imam mahdi as adalah dari keluarga n keturunanku, dia adalah anak cucu fatimah az-zahra n akan menjadi khalifah/pemimpin umat islam yang adil di akhir zaman nanti sebelum kiamat. tidak akan datang kiamat , walaupun hanya tersisa satu hari, melainkan pada hari itu alllah swt memanjangkan hari tsb hingga muncul khalifah dari anak cucu keturunanku, namanya sama seperti aku(muhammmad) n nama ayahnya sama seperti ayahku(abdullah). dan ketika imam mahdi as menjadi khalifah, dia akan memerintah dengan adil dan akan memenuhi dunia ini dengan keadilan,keamanan, n kesejahteraan n sesuai dengan sya riah n met ode manhaj al minhaj an nubuwwah. al mahdi adalah satu dari lima raja-raja besar yang mempusakai n menguasai dunia ini n telah tertulis di lauhul mahfudz, dua dia ntaranya raja muslim, dua lagi kafir, dan yang terakhir adalah dari anak cucuku n umatku yaitu al-mahdi. dua raja kafir itu adalah buktu nazar(nebukadnezar), n namrud(raja babilonia era ibrahim as). dua yang muslim adalah nabi sulaiman as bin daud(solomon/coliman) n raja al-iskandar zulkarnain agung. dan raja khalifah terakhir adalah al-mahdi yang akan datang nanti di akhir zaman, dia adalah anak cucuku n pemimpin umatku n dia adalah satu dari tujuh pemimpin penghulu surga termasuk aku. semoga ALLAH SWT selalu melimpahan salam kesejahteraan n ke isalhamadan kepada dia, dan semoga dia di sempurnakan oleh ALLAH SWT dalam satu malam.ā€

    ini salah satu kuliah spesial oleh rasulullah saw kepada sahabat-sahabatnya, ketika beliau ditanyai tentang hari akhir, imam mahdi as, n iskandar zulkarnain. (entahlah aku tiba-tiba tau ini dari manal, dulu kan aku belum lahir yah?^^) ^^

    kalo mau tanya lebih lanjut tentang tembong besi zulkarnain(the great iron defence wall), ya;juj ma’juj cll boleh tanya aku aja yah all friend^^tnx

    sedikit aja nih friend artikel dari ana yang polos, pemalu, n misterius ini^^

    salam untuk semuanya. semoga kita cepat bertemu dengan kejayaan kembali umat islam. amin

    wslm wr wb

  15. Iskandar Zulkarnain yang ada di Al Qur’an, Surah Al Kahf, bukan Alexander the Great.
    Beliau adlh Cyrus II, seorang hamba raja yg saleh, keturunan dari Kaisar pertama Sam bin Nuh Alaihi Salam, keturunan dari nabi Nuh A.S.
    Iskandar Zulkarnain hidup pada masa nabi Ibrahim A.S, di Islamkan oleh beliau, dan pernah melakukan thawaf di Makkah dengan beliau…
    Berbeda dgn Alexander, beliau mempercayai dewa2 atau banyak tuhan, sedangkan Iskandar Zulkarnain adalah penganut TAUHID, yaitu hanya ada satu Tuhan.
    Hollywood membuat rancu pemikiran umat muslim dengan film dan pemelintiran informasi tentang Iskandar Zulkarnain adlh Alexander the great. Pdahal masa pemerintahan mereka terpaut 2000 thn, dan yang terpenting adlh India tidak ditaklukan oleh ALEXANDER, tapi ditaklukan oleh Iskandar Zulqarnain. Semoga informasi ini dpt berguna…

  16. jika alexander the great adalah ZulQarnain ( yang mempunyai 2 tanduk) saya tidak bersetuju. Kerana Alexander pernah menyatakan dia adalah anak Dewa Zues. Suatu ketika dia menakluki Mesir dan Dia telah mengaku yang dirinya adalah anak dewa Amon. Adakah sebagai seorang beriman kepada pencipta yang Maha esa bersifat begitu?. Pendapat yang paling hampir siapa sebenarnya ZulQarnain adalah Raja Parsi yang bernama Cyrus the great. kerana pertama.. Dia menganut agama satu tuhan. Pertuhankan Ahura Mazda. namun siapa tuhan yang di panggil Ahura Mazda?.. saya tidak menyatakan ia ALLAH ataupun sememangnya ALLAH kerana ALLAH mempunyai nama2 yang baik. buktinya 99 nama ALLAH(Asma ul-husna). keduanya mengikut fakta sejarah Cyrus the Great pernah penjelajahi sampai ke utara iaitu Caucassus dan berjumpa dengan suatu kaum yang diganggu oleh kaum yang ganas(Scythian)..Adakah ia adalah yajuj dan majuj?… Dari kajian yang dibuat, didapati Scythian adalah kaum yang berasal dari keturunan Yafith bin Nuh. Ketiga secara logiknya.. Setiap tokoh agung yang diceritakan dalam Al-Quran sama ada nabi Musa(Moses),Isa(Jesus),Nabi Uzair(Ezra),Nabi Daud(David) dan Nabi Sulaiman(Solomon)akan meninggalkan khazanah kebijaksana nya seperti Bible dan lain2 kitab.Tetapi apa yang ditinggalkan Alexander?.. adakah kebijaksaan nya dibawa ke dalam kubur? Tetapi berbeza dengan Cyrus The Great, dia meninggalkan khazanah yang cukup besar..ia itu hak asasi manusia yang terkandung didalam Cyrus Cylinder. Untuk keterangan lebih lanjut boleh mendapatkan 2 buku penting iaitu 1. Benarkah Iskandar bukan ZulQarnain dan 2. Yajuj dan Majuj: Bencana disebalik gunung dengan E-mail kepada hyrulls@gmail.com. sekian terima kasih..wassalam.

  17. http://jutawanklik.com/?a_aid=hyrulls

  18. bismillahirrahmanirrahhim…teman2 semua, pertama saya mohon maaf bila artikel ini menyinggung beberapa diantara kalian, tapi pendapat mengenai alexander the great yang selama ini kita dengar bukankah itu semua dari buku-buku atau karya-karya non islam? dimana diceritakan oleh mereka alexander pernah berkata bahwasanya beliau anak zeus. bukankah orang-orang itu juga bilang bahwa Isa almasih AS. adalah anak tuhan?, sekali lagi saudaraku, artikel ini hanya merupakan pendapat saya pribadi tidak dimaksudkan menyinggung seiapapun, sejarah adalah bukti kekusasaan bukan kebenaran.

  19. Ass.SALUT DENGAN WEBSITENYA, YANG MENJADI INFORMASI,PENGETAHUAN dan SEMANGAT SEJARAH BAGI KITA….

  20. bagus banget lho critanya. saya telah lega telah mengetahui semuanya….

  21. Ass..Apapun..bentuknua sy jempol…berani mengangkat sejarah, untuk tujuan memberi gambaran kejayaan islam..

  22. suatu saat anak saya namanya Alexandria šŸ˜€

  23. sesungguhnya iskandar zulkarnain itu sudah dtg kepadamu wahai saudaraku membawa berita gembira kepada kaum yg beriman(percaya)dan berita peringatan kepada kaum yg membangkang.

  24. Assalammu’alaikum wr.wb.
    selamat kepada anda telah berani menampilkan Alexander the Great (356-323 SM) sebagai Zulqarnain Qur’ani. Untuk lebih jelas dan ilmiahnya sila baca dua buku saya bertajuk 1) “ALEXANDER ADALAH ZULQARNAIN” dan buku “YAKJUJ & MAKJUJ BENCANA DI SEBALIK GUNING” terbitan PTS Islamika, dan InsyaAllah akan diterbitkan di Indonesia oleh Penerbit Hikmah Mizan.
    dalam buku itu say aketengahkan secara detil bahwa Alexander the Great putra raja Philip sebagai sosok yang benar-benar disebut dalam Al Qur’an sebagai Zulqarnain.
    selamat membaca dan mengkaji
    Semoga Allah membimbing jalan kita semua.
    Wassalam

    Muhammad Alexander @ Wisnu Sasongko

  25. itu betul.. samada alexander atau cyrus itu iskandar zulkarnain belum dibuktikan secara konkrit. kita perlu ingat banyak kisah nabi-nabi versi barat yang bercanggah dengan AL Quran sedangkan mereka adalah maksum. Tak mustahil kisah Alexander juga diputarbelitkan sama seperti kisah AlMasih, Loath, David etc

  26. iskandar zulkarnaen berbeda dengan alexander the great.

  27. Saya kira kita akan kesulitan melacak siapakah raja Zulqarnain dalam sejarah, tetapi ada cara yang paling manjur untuk mengetahui sosok terkenal ini, yaitu terlebih dahulu perlu kita teliti dulu siapakah bangsa Yakjuj & Makjuj. Setelah bangsa ini diketahui dengan jelas, maka langkah kedua adalah mengetahu raja-raja besar dunia yang pernah berpernag melawan yakjuj & makjuj. tentu raja yang berjaya mengalahkan yakjuj makjuj itu lebih layak disebut Dulqarnain.
    Mungkin kita perlu membaca buku baru bertajuk “Jejak Yakjuj & Makjuj dalam Inskripsi Yahudi” yang diterbitkan Hikmah-Mizan, yang menyebutkan bahwa Yakjuj Makjuj adalah bangsa nomad barbar dari utara yang disebut sebagai bangsa SCYTHIAN;
    Lihat: http://www.mizan.com/index.php?fuseaction=buku_full&id=8146
    Jika kita sudah sepakat bahwa yakjuj & makjuj adalah bangsa Scythian, maka saya kira langkah berikutnya adalah meneliti siapakah raja-raja dunia yang berjaya mengalahkan bangsa Scythian ini? Raja yang berjaya mengalahkan bangsa Scythian inilah yang layak disebut Zulqarnain. mari kita cari raja itu. Semoga Allah memberi petunjuk kepaa kita semua.

  28. ISKANDAR ZUKARNAIN ITU MEMEUK AGAAMA APA …YG JEAS BUKAN ISLAM KARENA ISLAM BELUM ADA WKT ITU ALU CERITA KEAGUNGANNYA MASUK DALAM AL QURAN…BERARTI BEIAU TERMASUK ORANG YG TERPIIH….OLEH ALLAH.SWT.

  29. Hm..menarik

  30. saudara yg budiman,
    buat jawab pertanyaan saudara, saya sarankan baca karya:
    WISNU SASONGKO”JEJAK YAJUJ DAN MAKJUJ”

  31. yah, spekulasi tentang sejarah itu gak beda sama spekulasi politik dan kekuasaan modern, makanya tugas kita itu bukan berdebat berdasarkan apa yang kita pahami, melainkan memahami apa yang kita debati *apa coba si gw?? dah lama g nulis all sorry disibukkan ma tugas kuliah dan menegakan kebenaran akakakkaa, eh itu ada yang promo buku, alhamdulillah dah baca sedikit bukunya, keren juga isinya, nah, sampe sini* bingung mo ngomong apa lagi, tunggu tulisan2 saya yang aneh nan memikat berikutnya dah hehehe wass

  32. hampir lupa, walau alexander the great tidak disebutkan beragama islam *dalam literatur ala barat, disebutkan dia berbeda dari kebanyakan orang macedonia yang menyembah banyak dewa, dia memilih menyembah satu Tuhan *tidak disebutkan nama si tuhan tsb.

  33. menarik sekali, trimaksih

  34. Teruskan mengkaji sejarah orang besar ini (Dzulqarnain) yang gelarnya diabadikan dalam Al_Qur’an surat Al-Kahfi, pasti suatu saat nanti Allah akan memberi petunjuk siapa sebenarnya tokoh legendaris Dzulqarnain (Pemilik Dua Tanduk) itu. Dengan kemajuan temuan arkeologi sejarah, maka kita yakin dalam waktu dekat akan menemukan tokoh itu, dan tentunya penemuan ini akan membuka mata dunia akan kebenaran ayat Qur’an. Kita perlu bersungguh-sungguh mengkaji hal ini, jujur ikhlas dan adil.
    Lanjukan saudaraku semua! jangan mudah menyerah…
    Salam

    • Wah menarik sekali, kita memang perlu mengali informasi dibelakang masa, bukankah ayat-ayat Allah itu tertulis tersirat dan tergali,…sudah waktunya kita sebagai muslim mengali dari tertiulis tersirat lalu kita gali walaupun 1(satu) ayat, untuk membuktikan kepada dunia bahwa Al_Quran itu benar sebagai pedoman hidup

  35. Semakin menarik..

  36. The real great!!! Beliau memang patut untuk dikagumi, dimana situasi dan kondisi pada masa hidupnya bukanlah kondisi yang nyaman untuk melakukan perubahan besar yang berdampak besar pula bagi masyarakat banyak. Ia memang patut untuk dikagumi, jadikan Ia sebagai salah satu inspairing man untuk kita hidup di masa sekarang ini. Tentu saja yang baik-baik saja!

  37. bnaran tu apakah ya jud ma jud tu kecam seperti itu

  38. Assalaamualaikum,salam sejahtera untuk semuanya..segala puji kepada Tuhan semesta alam..dari Nya kt berasal dan kepadaNya kt kembali..trims dgn blok ini,kt bersama2 bs menimba ilmu mengasah pikir dan hati.maaf untk semuanya,kalo kt berfikr kembl,untk informasi tentang Zulqornain dalam kitab suci umat islam,tidak bgt bnyk,hanya beberapa ayat saja,knp bgt?mari kt mengkaji tentang sebab musabab turunya Alqur’an,termasuk turunya ayat tentng Zulqornain.sejarah ms lalu dlm ktb Alqur’an itu sbg cntoh untk menghadapi masa yg akan dtng,bkn sbg aturan,jd buat apa kt meributkn tentang sjarah ms lalu yg semua itu kt dan mereka jg tdk tau persis..orang islam kekeh dgn Alqur’an,yg laen jg kekeh dgn kitab mereka msng2..kalo kt pikir apa untngnya?di pulau jawa jg ada yg hampir mirip dgn Zulqornain,dlm ktb ramayana,ARJUNAsosrobahu.sm2 penguasa 2/3bumi,sm2 perkasa,sm2 adil..biarkanlah mereka bikin zulqarnaen versi apapun..yg penting orang islam tetap teguh imanya,saling silaturrahmi,tlng menolang dlm kebaikan,yg pasti berpegang teguh kepada Taliulloh dan tidak bercerai berai..trimakash Wassalaamualaikum warohmatullohi wabarokatuh.

  39. Artikel-artikel yang dikemukan sangat menarik.
    Alexander degan Zulkarnaen, jelas suatu susunan huruf yang berbeda,
    alexander=iskandar
    the greatā‰ zulkarnaen
    Didalam kitab suci Al Qur’an disebutkan Dzulqarnain(yang memiliki dua tanduk) atau sebuah kiasan dari dua pengaruh atau dua tempat dimana disebut kan bagian timur dan barat,
    jadi bahasa baratnya untuk Dzulqarnaen?
    Terkadang kita terlalu terpedaya dengan kehebatan barat atau kita terlalu percaya dengan orang kafir yang tidak pernah senang dengan bahasa Al Qur’an. Perlu diluruskan kembali siapa sebenarnya sosok Dzulqarnaen ini.

  40. Dalam Al Qur`an tidak pernah disebutkan kata-kata Iskandar/Alexander tetapi hanya Dzulqarnain.

    Penambahan nama Iskandar/Alexander ( dialek ) didepan Dzulqarnain adalah kekeliruan sejarah yang dibuat sastrawan/rahib barat/yahudi, sehingga orang menganggap Iskandar Dzulqarnain adalah ALexander The Great.

    Padahal ALexander The Great adalah pagan, pezina, kejam dan tidak tauhid.

    Dzulqarnain dalam Al Qur`an Adalah Cyrus The Great yang hidup pada zaman Nabi Ibrahim yang mengenal tauhid dan sangat terkenal beriman dan berakhlak tinggi. (salah satunya mengizinkan Yahudi kembali ke tanah Israel)

    Jadi teman-teman sebaiknya mengingat dan memulai membicarakan Dzulkarnin tanpa kata-kata Iskandar diepannya. Karena Alexander The Great buakn lah Dzulkarnain yang dimaksud dalam Al Qur`an. Wal Lahu Alam

    • saudara yg terhormat, maaf sebelumnya apabila artikel ini tidak sesuai dengan sejarah yang sesungguhnya, atau tidak sesuai dengen “pengetahuan pada umumnya”, atau tidak sesuai dengan doktrin-doktrin tertentu,,murni tulisan ini berisi opini campuran, harapan, dan sejarah yang dirangkum sesuai “kebutuhan” manusia sekarang ini akan pemimpin yang “ideal” dalam segala definisi..yang saya sedikit ingin komentari dari balasan saudara adalah kata-kata “alexander the great bukanlah dzulkarnain yang dimaksud dalam al-qur’an,,, tapi habis itu saudara bilang wal lahu alam -_-a toeng…”

    • bener juga… ga ada penambahan nama iskandar atau alexander
      bener juga “Padahal ALexander The Great adalah pagan, pezina, kejam dan tidak tauhid”
      Ada lagi… : saya juga ga mudeng ama tulisan Theshieldoftheworld ini yang menghubungkannya dg aristoteles. padahal kalo dzulkarnaen ini ada hub ama aristoteles, pastinya nama aristoteles pun ada di Al-Qur’an, nah ini kan ga ada juga…
      Jd tulisan Theshieldoftheworld di atas ini bener2 di buat2….

  41. yang pasti Iskandar Dzulqarnain yang dimaksud dalam Quran bukanlah seperti halnya Alexander the great yang disuguhkan barat. dalam quran disebutkan dia adalah hamba Alloh yg bertauhid. sedangkan yg dimaksud Great Alexander adalah orang Rum..yang mayoritas Majusi. wallahu a’lam

  42. saya cukup tercerahkan dgn artikel ini…….
    tq tuk penulis…………

  43. zulkarnain itu nabi sekaligus raja

  44. DAPAT DI KATAKAN ISKANDAR ZULKARNAIN ADALAH cikal bakal dari bangsa romawi yang di selewengkan umat nasrani.

  45. karena bahasa yang di gunakan pun juga ada keterkaitan seperta nabi sulaiman AS dengan raja solomon, maka bukan tidak mungkkin yang di sebut sebagai raja yang termasyhur itu adalah beragama islam dan termasuk orang yang arif,seperti the great aleksander dengan iskandar zulkarnain sungguh sosok itulah yang kini sangat dibutuhkan di indonesia agar negeri ini biisa menjadi negeri yang makmur dan aman dari kezaliman

  46. Orang besaar adalah yang mengetahui sajarahnya.ket:Salah satunya kita harus tau sejarah alex sanderzulkarnain yang agung

  47. dzulqarnain itu dari bangsa Afrika….
    > ribuan tahun sebelum masehi (> 5000 SM)
    dzulqarnain ini penah ke nusantara, mongol, jepang, korea, sampai siberia…

    sementara yang di bawah tidak ada hubungan dengan nusantara >
    dzulqarnain lain dari persi
    > 2500 an sebelum masehi
    dzulqarnain lain dari eropa
    >(500 SM)

  48. Allah membuka tabir kejadian manusia dalam rahim ibu dari alaqoh menjadi mudghoh hingga jadi manusia (baca: mulai dari zigot terus jadi janin ke manusia) setelah 14 abad lamanya dg telah ditemukannya teknologi Ultrasonografi. Jadi terserah Allah kapan akan dibukakan tabir siapa sebenarnya Iskandar Zulqarnain tsb. Sebagai orang islam mau tidak mau, suka tida suka, harus yakin apa yg dikatakan Quran.

  49. iskandar zulkarnain itu emang bener sama kaya alexander the great?bukti terkuat ap?
    klo alexander the great murid.a aristoteles beraarti iskandar zulkarnain jg donk?bukti.a ap?

  50. Gw pernah nonton film alexander the great. Inti nya tuh alexander jadi
    Homo., sy smpt brtanya2, apakah ini yg di bilang iskandar zulkarnaen.
    Setelah mdapat pencerahan dr masukan smwa, akhir nya terungkap kebenaran nya.
    Emang dunia barat pintar memutar, sejarah yg ada.

  51. suata saat seorang raja daratan yg kini dikenal dgn nama,tajikistan,usbekistan,azarbaijan…?masa sebelum masehi didatangi seseorang yang padawaktu itu badannya amatlah besar,kuat dan juga perkasa.keliling daratan dari timur jauh dengan satu tujuan mencari pasangan hidup.kemanapun mencari tak ditemui calon istrei sepadan akan dia hingga lelahlah dia.frustasi akan hal itu lantas ia meminta tolong kepada raja tsb diatas dengan satu ancaman yg bila tak disanggupi oleh sang raja..,maka seluruh kerajaan dan rakyat negeri tsb akan dihancurleburkan rata serata ratanya.waktu itu raja bijaksa itu tidak langsung menyanggupi karena dia tahu jelas sulit mencarikan pasangan hidup seorang wanita setaraf dia.dengan sopan…,raja tersebut meminta waktu dan kesempatan supaya dapat berfikir dan mencari jalan keluar,maka orang tsb memaklumi jua apa permintaan tempo yg diajukan raja itu.namun seblum pergi dari hadapan sang raja dia tetap mengancam dengan ancaman s.d.a…….maaf…. terlalu panjang.jika sobat ada yg penasaran insyaAlloh lain sempat tak lanjut.catatan(Iskandar Zulkarnain adalah raja yang berfaham tauhid dan bukan Alexander yg punya guru aristoteles)

  52. subhanallah,,,,
    alhamdulillah….
    ya sesuatu,,,,,,,

  53. woww…great..
    sosok ini jadi menambah kekaguman dan kcintaan kepada Islam,,
    suatu saat pasti kan terjawab siapa sebenanya raja dzulqarnain yg agung tsb..insyaallah

  54. subhanallah…ada raja sebijaksana dia, sebelum adanya masa keislaman Rasulullah…semoga Allah memberkahinya…amin…

  55. Dunia barat memang senang sekali memutarbalikkan fakta dan mengambil sedikit cerita disana sini
    Saya sudah lama membaca kisah tentang Alexander the great dan kemudian barulah Iskandar Zulkarnain
    Mungkin saja Alexander itu adalah Iskandar Zulkarnain versi barat ?
    Tetapi saya tentu saja lebih percaya Al Quran nur karim dari segala sumber yang ada

  56. Salam,

    Saya rasa Buku Iskandar Adalah Zulkarnain tulisan Wisnu Susongko @ Muhammad Alexender mampu memberikan sedikit jawapan pada setiap pertanyaan kalian semua, Beliau menggunakan Al-Quran, Hadis dan bebarapa buah kitab tafsir yang digarap bagi mendapatkan kepastian adakan iskandar itu adalah Zulkarnain atau tidak.

  57. maf sblumx..sy haxa ingn mengatakn bhwa smua tkoh yg ad dlm alqur’an adlh xata adax..dan jng skali2 menelusuri kish2 beliau dr versi barat..baik bku atwpn film..krna bgaimanapn barat tdak akn pernh menjelaskn n mncritakn kbneran tkoh2 islm yg sbnarx!!!

Tinggalkan komentar